Kamis, 03 September 2015

☛ Di Tempat Ini, Mukjizat `Tongkat Ular` Nabi Musa Diturunkan.

jejakmasalalu68.blogspot.com © Di tempat ini, mukjizat berupa 'tongkat ular' dan tangan yang bercahaya diturunkan Allah SWT kepada Nabi Musa AS.
Mayoritas umat Muslim tentu mengetahui kisah Nabi Musa AS yang dianugerahi mukjizat kenabian berupa tongkat yang bisa berubah menjadi ular besar. Tongkat ini pula yang kemudian digunakan Nabi Musa untuk membelah Laut Merah guna menunjukkan bukti kenabian pada kaumnya.

Kisah Nabi Musa dan mukjizatnya ini diceritakan secara jelas dalam Al-Quran, tepatnya dalam Surat At-Tin dan Al-Mu'minun. Dalam Quran disebutkan, mukjizat berupa 'tongkat ular' dan tangan yang bercahaya diturunkan Allah kepada Nabi Musa di sebuah tempat bernama Bukit Tursina. Bukit Tursina pulalah yang menjadi saksi bahwa Nabi Musa pernah berbicara langsung dengan Allah SWT. 

Dalam Quran digambarkan, Bukit Tursina merupakan bukit yang ditumbuhi pepohonan buah tiin dan zaitun. Lalu, di manakah letak tempat itu? Sebenarnya, hingga kini letak geografis Bukit Tursina masih menjadi perdebatan.

Namun, sebagian besar ulama dan ahli tafsir berpendapat bukit itu berada di barat daya negeri Syam (yang sekarang Suriah), yakni di Gunung Az-Zaitun, sekitar Baitul Maqdis Palestina. Pendapat para ulama itu mengacu pada penjelasan dalam Al-Quran dan As-Sunnah.

Pendapat mereka diperkuat pula dengan banyaknya keberadaan pohon tiin dan zaitun di sekitar Baitul Maqdis, Palestina, yang berkorelasi dengan ciri Bukit Tursina yang disebutkan dalam Quran.
Para ulama semakin yakin bahwa Bukit Tursina terdapat di Palestina karena kedua tempat tersebut memiliki persamaan, yakni sama-sama disebutkan dalam Al-Quran sebagai tempat paling diberkahi di muka bumi. Subhanallah...

Ya Allah... semoga yang membaca artikel ini :
¤ Muliakanlah orangnya
¤ Yang belum menemukan jodoh semoga lekas dipertemukan
¤ Yang belum mendapatkan keturunan semoga cepat mendapatkannya
¤ Semoga tergerak hatinya untuk bersedekah
¤ Entengkanlah kakinya untuk melangkah ke masjid
¤ Bahagiakanlah keluarganya
¤ Luaskan rezekinya seluas lautan
¤ Mudahkan segala urusannya
¤ Kabulkan cita-citanya

¤ Jauhkan dari segala Musibah, Penyakit, Prasangka Keji
¤ Jauhkan dari segala Fitnah, Berkata Kasar dan Mungkar.
Aamiin ya Rabbal'alamin



¤ Salam sayang untuk istri tercinta ... 
'Siti Nurjanah.'


 
;