Minggu, 06 September 2015

☛ Chinguetti, Jejak Peradaban Islam di Tengah Sahara.


jejakmasalalu68.blogspot.com © Kota Chinguetti didirikan pada abad ke-13 dan merupakan salah satu rute yang dilalui oleh pedagang-pedagang Arab dan Afrika di Gurun Sahara kala itu.
Terletak di tengah Gurun Sahara tepatnya negara Mauritania, terdapat sebuah kota tua bernama Chinguetti. Kesan pertama yang akan Anda dapatkan ketika menginjakkan kaki di kota ini adalah kuno dan seakan tak terjamah waktu.


Kota Chinguetti didirikan pada abad ke-13 dan merupakan salah satu rute yang dilalui oleh pedagang-pedagang Arab dan Afrika di Gurun Sahara kala itu. 

Banyak pelancong tertarik datang ke kota kecil ini lantaran mengagumi kemegahan bangunannya. Pelancong juga takjub akan keberadaan perpustakaan-perpustakaan kuno yang masih berdiri kokoh di sana sampai sekarang.

Tak hanya pedagang, dahulu Chinguetti juga menjadi tempat transit para peziarah Muslim dalam melakukan perjalanan ibadah ke Mekah. Karena itu, tak heran jika di kota ini banyak ditemukan masjid serta jejak peninggalan Islam lainnya.

Di Chinguetti terdapat setidaknya 5 perpustakaan kuno yang menyimpan sekitar 1.300 naskah Al-Quran tua serta teks-teks peradaban Islam dan Timur Tengah berusia ratusan tahun.

Yang hebatnya, kondisi perpustakaan-perpustakaan tersebut beserta seluruh isinya tak pernah berubah dan masih begitu otentik seperti pada masanya.

Siapapun yang datang ke Chinguetti diperkenankan berkunjung ke perpustakaan secara gratis. Bagi para pemilik perpustakaan di kota itu, perpustakaan adalah sebuah simbol status yang tinggi dan tak layak dijadikan sumber pendapatan.

(Sumber : Situs UNESCO)

Ya Allah... semoga yang membaca artikel ini :
¤ Muliakanlah orangnya
¤ Yang belum menemukan jodoh semoga lekas dipertemukan
¤ Yang belum mendapatkan keturunan semoga cepat mendapatkannya
¤ Semoga tergerak hatinya untuk bersedekah
¤ Entengkanlah kakinya untuk melangkah ke masjid
¤ Bahagiakanlah keluarganya
¤ Luaskan rezekinya seluas lautan
¤ Mudahkan segala urusannya
¤ Kabulkan cita-citanya
¤ Jauhkan dari segala Musibah, Penyakit, Prasangka Keji
¤ Jauhkan dari segala Fitnah, Berkata Kasar dan Mungkar.
Aamiin ya Rabbal'alamin



¤ Salam sayang untuk isteri tercinta :
"Siti Nurjanah"


 
;